Pengunjung Bioskop di Bandar Lampung Disediakan Rapid Antigen Gratis

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Pemerintah Kota Bandar Lampung telah mengizinkan bioskop beroperasi dengan mematuhi protokol kesehatan (prokes).
Salah satu bentuk prokes yang diterapkan adalah menyediakan rapid antigen gratis bagi pengunjung bioskop.
Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung Desti Mega Putri mengatakan rapid antigen yang diterapkan untuk pengunjung bioskop sebagai upaya pencegahan penularan Covid-19.
"Kami lakukan screening Covid-19 terhadap penonton," kata dia Jumat kemarin, di Bandar Lampung. (4/3).
Menurut Desti, disediakan rapid antigen gratis terhadap pengunjung bioskop mengingat penyebaran Covid-19 di Bandar Lampung masih tinggi.
"Sesuai arahan Wali Kota Bandar Lampung, karena yang datang ke bioskop itu betul-betul orang dalam keadaan sehat," ujarnya.
Baca Juga:
Rapid tes antigen gratis disediakan di empat lokasi yakni CGV di Transmart, Ciplaz Rajabasa, XXI Mall Boemi Kedaton dan Mall Kartini. (mar10/jpnn)
Pemkot Bandar Lampung kembali mengizinkan bioskop beroperasi, tetapi pengunjung wajib mematuhi protokol kesehatan, salah satunya dengan melakukan rapid antigen
Redaktur & Reporter : Sandy Fernando
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News