Jadwal Film di Bioskop Bandar Lampung

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Menjelang akhir pekan masyarakat Lampung akan dimanjakan dengan hiburan film-film terbaru.
Kali ini JPNN Lampung akan membagikan jadwal film di XXI yang ada di Kota Bandar Lampung.
Dilansir aplikasi m.tix, jadwal untuk film Atas Nama Surga ada di Ciplaz Lampung XXI pada pukul 13.35 WIB, 15.50 WIB, dan 18.05 WIB.
Kemudian untuk jadwal film Naga Naga Naga ada di Bioskop Mall Boemi Kedaton (MBK) XXI dengan jam tayang pukul 12.10 WIB, 14.20 WIB, 16.30 WIB, dan pukul 18.40 WIB.
Sedangkan untuk di Bioskop Mall Kartini XXI jam tayang pada pukul 14.00 WIB dan 18.35 WIB.
Selanjutnya untuk film Gunpowder Milkshake hanya ada di Mall Boemi Kedaton XXI jam tayang 17.50 WIB dan 20.50 WIB.
Film Satria Dewa Gatotkaca yang dapat ditonton untuk semua umur hanya ada di Mall Boemi Kedaton XXI dengan jam tayang pukul 12.40 WIB, 15.20 WIB, 18.00 WIB, dan pukul 20.40 WIB.
Jurassic World Dominion untuk di Bioskop Mall Boemi Kedaton XXI jam tayang pada pukul 13.15 WIB, 14.50 WIB, 16.15 WIB, 19.15 WIB dan 20.15 WIB.
Buat warga Bandar Lampung bisa mengecek jadwal film yang tayang di bioskop kesayangan Anda di sini.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News