Mahasiswa Kampus The Best di Lampung ini Rancang Desain Sistem Kontrol Smart Farming, Manfaatnya untuk Membantu Petani

Sabtu, 19 Maret 2022 – 09:52 WIB
Mahasiswa Kampus The Best di Lampung ini Rancang Desain Sistem Kontrol Smart Farming, Manfaatnya untuk Membantu Petani - JPNN.com Lampung
Mahasiswa Prodi Sistem Komputer Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya Efan Ulfada. Foto: Humas Kampus Darma Jaya Lampung

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Mahasiswa Prodi Sistem Komputer Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya Efan Ulfada,membuat perancangan desain UI/UX pada implementasi sistem kontrol smart farming berbasis Internet of Things (IoT). 

Dia mengaku menyelesaikan rancangan tersebut dalam waktu dua bulan.

"Kurang lebih dua bulan," kata Efan, Sabtu (19/3).

Menurutnya penyelesaian selama dua bulan itu terhitung lama, karena yang menjadi penghambat bukan pengerjaan, melainkan pemesanan komponen dari toko online.

"Menunggu order komponen juga terdapat kendala, makanya penyelesaiannya sampai dua bulan," ujarnya.

Dia menjelaskan cara kerja dari alat yang diciptakannya tersebut, pertama adalah proses input menggunakan sensor soil moiature dan DHT 11. 

DHT 11 berfungsi untuk membaca suhu udara di sekitar. Apabila suhu terdeteksi panas maka pompa air akan hidup.

Kemudian untuk sensor soil moisture, yaitu membaca tingkat kelembapan tanah, apabila terbaca kering, maka pompa untuk pemupukan dan penyiraman akan hidup.

Mahasiswa Sistem Komputer Darmajaya Efan Ulfada,membuat perancangan desain UI/UX implementasi sistem kontrol smart farming berbasis Internet
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia