Tumbangkan Persija, Madura United Keluar dari Zona Degradasi

Jumat, 18 Maret 2022 – 23:00 WIB
Tumbangkan Persija, Madura United Keluar dari Zona Degradasi - JPNN.com Lampung
Pemain Madura United usai menciptakan gol lawan Persija. Source for JPNN.cpom

lampung.jpnn.com, JAKARTA - Tim Madura United akhirnya keluar dari zona degradasi BRI Liga 1 2021/2022.

Anak asuh Fabio Lefundes lega dengan kemenangan telak 3-1 Madura United atas Persija Jakarta pada Kamis (17/3) malam membuat nasib mereka aman.

Tim papan bawah yang berpotensi terdegradasi tak mungkin lagi bisa mengejar perolehan poin milik Madura United.

Kondisi itu benar-benar disyukuri oleh Pelatih Fabio Lefundes.

Dia juga senang akhirnya Madura United bisa kembali meraih kemenangan setelah 5 pekan tanpa meraup tiga poin.

"Setelah beberapa saat tanpa kemenangan, kami akhirnya memainkan permainan yang baik. Saya berterima kasih kepada pemain yang membuat hal ini (menang) menjadi mungkin," ujar pelatih Madura United, Fabio Lefundes.

Menurut pelatih asal Brasil tersebut permainan Madura United dalam pertandingan terakhir memang apik.

Fabio Lefundes bangga meraih kemenangan dari Persija Jakarta yang sebelum laga lebih diunggulkan.

Madura United akhirnya keluar dari zona degradasi BRI Liga 1
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia