Raja Salman Dibawa ke Rumah Sakit di Jeddah

Senin, 09 Mei 2022 – 09:20 WIB
Raja Salman Dibawa ke Rumah Sakit di Jeddah - JPNN.com Lampung
Dokumentasi - Raja Saudi Salman bin Abdulaziz mendapat dosis vaksin penyakit virus Corona (COVID-19) di Neom, Arab Saudi, 8 Januari 2021. ANTARA/Bandar Algaloud / Courtesy of Saudi Royal Court / Handout via REUTERS/pri

lampung.jpnn.com, JEDDAH - Raja Salman bin Abdulaziz dilarikan ke rumah sakit di Jeddah, kota di Laut Merah pada Sabtu (7/5) waktu setempat.

Raja Salman dibawa ke rumah sakit untuk menjalani tes medis.

Kabar dukacita dari Kerajaan Arab Saudi ini mengutip kantor berita Saudi SPA pada Minggu (8/5).

Informasi yang didapat bahwa Raja Salman sedang menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Khusus King Faisal.

Raja Salman menjadi penguasa negara penghasil minyak utama dunia pada 2015. 

Sebelum menjadi raja, dia menghabiskan 2,5 tahun lebih sebagai putra mahkota dan juga wakil perdana menteri.

Pemimpin berusia 86 tahun itu menjalani operasi kandung empedu pada 2020.

Kemudian, juga menjalani operasi untuk penggantian baterai alat pacu jantungnya. (Antara/Reuters/JPNN)

Raja Salman bin Abdulaziz dilarikan ke rumah sakit di Jeddah, kota di Laut Merah pada Sabtu (7/5) waktu setempat untuk menjalani tes medis.
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia