Peringati Hari Lahir Pancasila, Begini Pesan Wakapolda Lampung

Rabu, 01 Juni 2022 – 18:10 WIB
Peringati Hari Lahir Pancasila, Begini Pesan Wakapolda Lampung - JPNN.com Lampung
PJU Polda Lampung ikuti upacara Hari Lahir Pancasila secara virtual. Foto: Bid Humas Polda Lampung

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Wakapolda Lampung Brigjen Pol Subiyanto berserta Pejabat Utama (PJU) Polda Lampung mengikuti kegiatan upacara peringatan Hari Lahir Pancasila 2022 secara virtual, di Gedung Serba Guna (GSG) Presisi Mapolda setempat, Rabu (1/6).

Jenderal bintang I itu mengatakan Hari Lahir Pancasila memiliki makna yang mendalam.

Sebab, hari pancasila pendiri Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sebagai alat pemersatu bangsa.

"Nilai-nilai luhur Pancasila menjadi pedoman bangsa Indonesia," kata Brigjen Subiyanto.

Oleh karena itu, Wakapolda Lampung mengajak seluruh anak bangsa untuk senantiasa bersatu padu dan bergerak aktif memperkokoh nilai-nilai Pancasila dalam mewujudkan Indonesian maju.

“Selamat memperingati Hari Lahir Pancasila. Selamat membumikan Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat berbangsa, dan bernegara,” tutupnya.

Upacara Hari Lahir Pancasila mengambil tema 'Bangkit Bersama Membangun Peradaban Dunia' diselenggarakan secara virtual dari Lapangan Pancasila Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi). (mar10/jpnn)

Jenderal bintang I itu mengatakan Hari Lahir Pancasila memiliki makna yang mendalam. Sebab, hari pancasila pendiri NKRI sebagai alat pemersatu bangsa.

Redaktur & Reporter : Sandy Fernando

Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia