Antri Solar Berjam-jam, Kendalanya Sepele

Jumat, 18 Maret 2022 – 22:30 WIB
Antri Solar Berjam-jam, Kendalanya Sepele - JPNN.com Lampung
Sejumlah kendaraan roda empat mengantri solar di SPBU Kota Metro. Foto: Source for JPNN.com

lampung.jpnn.com, METRO - Puluhan kendaraan roda empat mengantri bahan bakar solar di SPBU Jalan Pattimura, Karangrejo, Metro Utara, Jumat (18/3).

Andro (23) sopir truk yang mengantri mengeluhkan kondisi yang dialaminya.

Menurutnya, mengantre seperti ini sudah berlangsung dari dua bulan silam.

“Agar bisa dapat solar harus antri dulu paling cepat dua jam,” keluhnya.

Sementara, petugas pertamina Ragil mengaku bahwa antrian di SPBU seperti itu terjadi setiap hari.

Menurutnya banyaknya kendaraan yang mengantri ini akibat solar yang diantar ke pom selalu terlambat.

“Solar di Kota Metro ini sepertinya cuma ada di SPBU ini, makanya pada mengantrinya ke sini,” tutupnya. (mar10/jpnn)

kendaraan roda empat mengantri bahan bakar solar di SPBU Jalan Pattimura, Karangrejo, Metro Utara

Redaktur & Reporter : Sandy Fernando

Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia