Lily Mawarti: Jelang Idul Fitri Ketersediaan Ayam dan Telur di Lampung Aman

Kamis, 06 April 2023 – 06:38 WIB
Lily Mawarti: Jelang Idul Fitri Ketersediaan Ayam dan Telur di Lampung Aman - JPNN.com Lampung
Kepala Dinas Kesehatan Hewan dan Peternakan Provinsi Lampung Lili Mawarti. Foto: Antara

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Lampung telah menyiapkan Akomoditas peternakan berupa ayam dan telur untuk masyarakat Lampung menjelang Idul Fitri 2023.

Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Lampung Lily Mawarti menjelaskan adapun kebutuhan ayam broiler ataupun daging ayam di Lampung pada Maret-April total ada 14.083 ton atau ada 8.187.791 ekor.

"Jadi, angka itu mencukupi untuk kebutuhan menjelang Idul Fitri 2023," kata dia seperti dikutip Antara, Kamis (6/4).

Dia merincikan kebutuhan ayam potong pada Ramadan sebanyak 4.058.721 ekor atau 6.981 ton, sedangkan untuk Idul Fitri kebutuhan sebanyak 7.102 ton atau 4.129.070 ekor.

"Sedangkan ketersediaannya secara total ada 28.275 ton atau 16.438.953 ekor. Yang meliputi 13.005 ton untuk stok Ramadhan serta 15.270 ton atau 8.877.907 ekor bagi Idul Fitri," kata dia.

Dia menjelaskan dari jumlah ketersediaan dan kebutuhan terdapat surplus sebanyak 14.192 ton atau 251.163 ekor ayam broiler atau daging ayam di daerahnya pada Ramadhan serta menjelang Idul Fitri.

"Sedangkan untuk komoditas telur di Lampung total kebutuhan ada 32.104 ton, sedangkan ketersediaan ada sebanyak 59.729 ton," jelasnya.

Dia menyatakan untuk komoditas telur di daerahnya mengalami surplus sebesar 27.625 ton.

Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Lampung telah menyiapkan Akomoditas peternakan berupa ayam dan telur untuk masyarakat Lampung menjelang Idul Fitri
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia