Timnas U-17 Indonesia Dipermalukan Malaysia, Gara-gara Bima Sakti Salah Strategi?

Senin, 10 Oktober 2022 – 05:00 WIB
Timnas U-17 Indonesia Dipermalukan Malaysia, Gara-gara Bima Sakti Salah Strategi?  - JPNN.com Lampung
Timnas U-17 Indonesia. Foto: Ricardo/ JPNN.com

Peluang terbaik hanyalah sepakan Arkhan Kaka masih mengenai mistar. Setelah itu, Indonesia diajari cara main bola oleh Harimau Malaya, bak Indonesia menghajar Guam.

Petaka bagi Indonesia datang pada menit ke-17, Malaysia berhasil menjebol gawang Indonesia melalui serangan balik cepat di sisi kanan. Umpan mendatar dari sayap yang dilepaskan Arami Wafiy mampu dituntaskan oleh Zainurakhimi. Indonesi tertinggal 0-1.

Menit ke-20, Sulthan Zaky melakukan blunder. Kesalahan kontrol bsia dimanfaatkan oleh Anjasmirza yang melakukan intersep. Dia kemudian mengirimkan bola ke Arami Wafiy yang dengan mudah mencetka gol. Indonesia tertinggal 0-2.

Malaysia semakin di atas angin setelah bek Indonesia Habil Abdillah kembali melakukan kesalahan. Anjasmirza memaksimalkannya menjadi gol. Indonesia semakin terbenam dengan skor 0-3.

Berselang dua menit, Zainurakhimi kini ganti memberikan assist kepada Afiq Danish. Dengan mudah, Danish menceploskan bola dan mengubah kedudukan menjadi 0-4. Pesta gol Malaysia pada babak pertama ditutup oleh gol penalti dari Arami Wafiy. Penalti diberikan setelah Anjazmirza dilanggar keras oleh pemain Indonesia di dalam kotak penalti.

Sampai laga paruh pertama usai, Indonesia tertinggal 0-5 dari Malaysia. Performa Skuad Garuda Asia menurun drastis dan bermain seperti Guam. Alhasil, lima gol bersarang ke gawang Andrika Fathir.

Pada babak kedua, Indonesia yang harusnya lebih bermain menyernag untuk mengejar ketertinggalan, malah memainkan bola terlalu santai. Tidak ada umpan langsung ke kotak penalti, masih mengandalkan umpan-umpan pendek. Akibatnya, strategi Indonesia yang tak berubah dari laga pertama, dengan mudah dipatahkan pemain Malaysia.

Indonesia hanya bisa memperkecil ketertinggaln melalui gol Arkhan Kaka pada menit ke-90+1. Skor 1-5 menutup pertandingan ini dan Indonesia kalah besar dari Malaysia.

Timnas U-17 Indonesia dipermalukan Malaysia dengan skor 1-5 saat bertanding di  Stadion Pakansari, Cibinong, Kab Bogor
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia