Khadafi Azwar Terpilih Jadi Ketua KONI Lampung Timur, 20 Cabor Nyatakan Ini Sampaikan Mosi Tidak Percaya

lampung.jpnn.com, LAMPUNG TIMUR - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Lampung Timur (Lamtim) menetapkan Muhammad Khadafi Azwar sebagai ketua.
Namun, ada 20 cabang olahraga (cabor) yang tidak terima KONI Lampung Timur dinakhodai oleh Khadafi Azwar, sehingga 20 cabor tersebut menyatakan mosi tidak percaya.
Penetapan itu dilaksanakan dalam Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub), setelah Ketua KONI Lampung Timur sebelumnya Zaiful Bokhari mengundurkan diri.
Para pengurus 20 dari 26 Cabor ini menyatakan mosi tidak percaya kepada Khadafi. Pasalnya, penyelesaian masalah KONI Lampung Timur masa bakti 2020-2024 yang berlarut-larut.
Surat pernyataan mosi tidak percaya tersebut telah ditandatangi Ketua KONI Pusat sejak 16 Maret 2022, KONI Provinsi Lampung, Gubernur Lampung, Kepala Dinas Pemuda Olahraga Provinsi Lampung, Bupati Lampung Timur, Kepala Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Lampung Timur dan Ketua Pengurus Cabor yang bersangkutan.
Dalam pernyataan itu, dibuat karena pihaknya khawatir olahraga di Lampung Timur semakin terpuruk, apalagi pada tahun 2022 ini akan ada perhelatan olahraga akbar, yaitu Porprov Lampung.
"Untuk menyelamatkan dunia olahraga di Lampung Timur dan mendukung program pemerintah kabupaten, maka tidak ada jalan lain melakukan reformasi kepemimpinan Ketua KONI Lampung Timur," isi dalam penyataan mosi tidak percaya tersebut.
Sementara, saat dikonfirmasi, Ketua KONI Provinsi Lampung Yusuf Barusman, salah satu yang menandatangani mosi tidak percaya dari 20 cabor itu belum merespons upaya konfirmasi dari lampung.jpnn.com.
Khadafi Azwar Terpilih Jadi Ketua KONI Lamtim, 20 Cabor Nyatakan Mosi Tidak Percaya. 20 dari 26 Cabor ini menyatakan mosi tidak percaya kepada Khadafi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News