Pascabom Bunuh Diri, Polresta Bandar Lampung Melakukan Pengamanan Ketat

Rabu, 07 Desember 2022 – 18:50 WIB
Pascabom Bunuh Diri, Polresta Bandar Lampung Melakukan Pengamanan Ketat - JPNN.com Lampung
Anggota kepolisian tengah berjaga dan memeriksa barang bawaan para pengunjung Polresta Bandar Lampung. Foto: Yosephin Wulandari/ JPNN.com

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Polresta Bandar Lampung dan jajaran perketat pengamanan pascakejadian bom bunuh diri di Mapolsek Astana Anyar, Bandung, Jawa Barat, Rabu (7/12) pagi.

Pengaman ini dilakukan guna mengantisipasi adanya pelaku teror bom lainnya yang berada di wilayah hukum Polresta Bandar Lampung. 

Sejumlah anggota polisi menjaga di depan pintu gerbang Mapolresta Bandar Lampung, dan memeriksa kendaraan serta barang bawaan para pengendara. 

Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad mengatakan kegiatan ini merupakan arahan dari Kapolda Lampung, Irjen Pol Akhmad Wiyagus dalam mengantisipasi hal yang tidak diinginkan. 

"Bapak kapolda menekankan agar seluruh polres dan polsek jajaran yang ada di Lampung melakukan pengamanan dan harus benar-benar dijaga," katanya. 

Para pengunjung yang akan memasuki halaman kantor kepolisian untuk ditanyakan tujuannya, hal tersebut telah sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP).

"Selain memberikan pelayanan kepada masyarakat, anggota juga harus waspada dari orang yang memiliki niat jahat," jelasnya. 

Tak hanya itu, dia mengimbau agar masyarakat tetap tenang dan tidak terbawa isu yang belum dapat dipastikan kebenarannya. 

"Kalau memang ada orang yang mencurigakan agar dapat segera melaporkannya ke kantor polisi terdekat," tutur Pandra. 

Kabag Ops Polresta Bandar Lampung Kompol Oskar Eka Putra mengatakan bahwa ngatakan bahwa pengamanan ini dilakukan menjelang natal dan tahun baru. 

"Jadi, setiap masyarakat yang datang ke mapolresta akan diperiksa barang bawaannya, untuk ke depannya portal Mapolresta Bandar Lampung akan di tutup saat pukul 23.00 WIB, tetapi untuk pelayanan pada malam hari masih tetap berjalan," pungkansnya. (mcr32/jpnn)

Polresta Bandar Lampung dan jajaran perketat pengamanan pascakejadian bom bunuh diri di Mapolsek Astana Anyar, Bandung, Jawa Barat, Rabu (7/12) pagi.

Redaktur : Sandy Fernando
Reporter : Wulan

Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia