Suasana Hari Pertama PTM di SMP N 4 Bandar Lampung, Siswa Antusias

Senin, 18 Juli 2022 – 15:17 WIB
Suasana Hari Pertama PTM di SMP N 4 Bandar Lampung, Siswa Antusias - JPNN.com Lampung
Suasana MPLS di SMP N 4 Bandar Lampung. Foto: Yosephin Wulandari/ JPNN.com

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Hari pertama pembelajaran tatap muka (PTM) tahun ajaran 2022/2023 mulai diberlakukan di Kota Bandar Lampung.

Para siswa-siswi begitu antusias mengikuti pembelajaran.

Seperti yang terlihat dari pantauan JPNN Lampung pada Senin 28 Juli 2022 di SMPN 4 Bandar Lampung yang terletak di Jalan Hos Cokroaminoto No.93, Rawa Laut, Enggal.

Humas SMP Negeri 4 Kota Bandar Lampung, Sahala Sitompul mengatakan bahwa kegiatan untuk murid kelas 7 hanya untuk MPLS atau pengenalan lingkungan.

"Kami memberikan kesempatan kepada siswa-siswi yang baru untuk mengenal lingkungan sekolah," katanya saat ditemui, Senin (18/7).

Dalam pelaksanaan PTM tatap muka, SMPN 4 Bandar Lampung tetap menerapkan protokol kesehatan.

Dia menjelaskan saat akan masuk di lingkungan sekolah tetap ada pengecekan suhu badan, mencuci tangan, dan mewajibkan penggunakan masker.

Dia mengaku tidak kendala melaksanakan PTM, sementara murid juga tercatat hadir 100 persen. Namun, belum melakukan pembelajaran, karena masih dalam pengenalan lingkungan.

Siswa antusias untuk hari pertama kegiatan PTM SMP N 4 Bandar Lampung.
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News