Mahasiswa Unila Menggelar Unjuk Rasa di Gedung Rektorat
lampung.jpnn.com - Mahasiswa Universitas Lampung (Unila) menggelar aksi unjuk rasa di lingkungan kampus setempat.
Unjuk rasa itu dalam bentuk kekecewaan terhadap para pejabat Unila yang ditetapkan sebagai tersangka kasus suap penerimaan mahasiswa baru okeh KPK.
Para pejabat yang ditetapkan tersangka itu yakni Rektor Unila Prof Karomani, Wakil Rektor I Bidang Akademik Prof Heryandi (HY), Ketua Senat Universitas Lampung Muhammad Basri (BS).
Kemudian dari pihak swasta Ketua Yayasan Kampus IBI Darmajaya Andi Despiaandi.
Para mahasiswa ini tiba mendatangi gedung rektorat pada pukul 10.40 WIB, Senin (22/8).
Dalam aksi unjuk rasa para mahasiswa membahas soal pejabat Unila korupsi.
Baca Juga:
Kemudian mahasiswa menuliskan di spanduk selamat atas dilantik di KPK.
Ucapan itu tentu ditujukan kepada Dekan FKIP yang akan dilantik dalam waktu dekat ini, tetapi agenda tersebut akan dibatalkan lantaran yang bersangkutan tersandung kasus korupsi.
Mahasiswa Universitas Lampung (Unila) menggelar aksi unjuk rasa di lingkungan kampus setempat.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News