Bentuk Protes Kenaikan BBM, Ratusan Driver Ojek Online Melakukan Unjuk Rasa

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Ratusan driver ojek online dan mahasiswa kembali menggelar unjuk rasa menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM).
Aksi unjuk rasa itu berlangsung di depan Kantor DPRD Provinsi Lampung, Kamis (8/9).
Massa unjuk rasa tiba di lingkungan Kantor Pemerintah Provinsi Lampung sekitar pukul 10.45 WIB.
Baca Juga:
Salah seorang orator unjuk rasa dari kelompok ojek online menyampaikan orasinya bahwa kebijakan pemerintah menaikan harga BBM akan membuat para driver sengsara.
"Kenaikan harga BBM ini sangat berpengaruh pada driver ojek online," ujarnya dalam penyampaian aspirasi.
Dia meminta kepada para anggota dewan agar memikirkan para rakyat.
Baca Juga:
Dia juga menyampaikan keluh kesahnya, bahwa pekerjaan driver ojek online kepanasan dan kehujanan.
"Anggota dewan enak di dalam tidak kepanasan, kami para driver ojek online tidak keluar tidak makan, anak istri bisa terlantar, kalian tidak keluar masih tetap digaji, tolong kami ini pak," teriak salah koordinator saat orasi. (mcr32/jpnn)
Ratusan driver ojek online dan mahasiswa kembali menggelar unjuk rasa menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM).
Redaktur : Sandy Fernando
Reporter : Wulan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News