Kapolri Mutasi Pejabat Utama Polda Lampung dan Kapolres, Berikut Nama-namanya
Sementara jabatan Kapolres Lampung Selatan digantikan AKBP Kurniawan Ismail yang sebelumnya menjabat sebagai kapolres Lampung Utara.
Kapolres Way Kanan AKBP Teddy Rachesna dimutasikan menjadi Kapolres Lampung Utara, seangkatan Polres Way Kanan dijabat oleh AKBP Pratomo Widodo yang sebelumnya menjabat Kapolres Pesawaran.
AKBP Maya Heny Hitijahubessy yang sebelumnya menjabat kabagops Satbrimob Polda Banten menjabat sebagai
Kemudian Kapolres Pesawaran dijabat oleh AKBP Maya Heny Hitijahubessy yang sebelumnya menjabat Kabagops Satbrimob Polda Banten.
Selanjutnya Kapolres Mesuji AKBP Yuli Haryudo dimutasikan menjadi Kasubbagdalgar Bagren Rorenmin Baintelkam Polri, sementara jabatan lamanya diisi oleh AKBP Ade Hermanto yang sebelumnnya menjabat Kasubdit Regindent Ditlantas Polda Lampung.
Rahmad menuturkan bahwa mutasi tersebut merupakan hal biasa di tubuh Polri yang mana tidak lain untuk melakukan penyegaran.
"Tour of duty dan tour of area di lihat sebagai kebutuhan organisasi yang biasa dan wajar. Ini dalam rangka penyegaran dalam organisasi sekaligus promosi jabatan," pungkasnya. (mar10/jpnn)
Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) kembali merotasi pejabat utama dan beberapa kapolres yang bertugas di Polda Lampung.
Redaktur & Reporter : Sandy Fernando
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News