Geger, Mayat Anonim Ditemukan di Bandar Lampung
lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - *Tim SAR Gabungan Evakuasi Jenazah Anonim Pasca Banjir di Bandar Lampung*
Pascabanjir yang melanda Bandar Lampung pada Sabtu 24 Februari 2024 ditemukan korban jiwa anonim (tanpa identitas).
Penemuan mayat anonim itu saat berada di Jalan KH Agung Anang, Kecamatannya Panjang, Kota Bandar Lampung, kemarin sore.
Kronologi, pada Minggu 25 Februari 2024 sekitar pukul 08.00 WIB, Fira (warga sekitar) melihat adanya jenazah yang diduga terseret arus banjir.
Kemudian saksi itu melaporkan kejadian tersebut kepada Basarnas Lampung untuk bantuan evakuasi.
Kepala Kantor Basarnas Lampung Deden Ridwansah mengerahkan satu tim rescue KN SAR Basudewa yang berada tidak jauh dari lokasi.
Tiba di lokasi tim langsung berkoordinasi dengan unsur SAR gabungan yang terdiri dari Polairud Polresta Bandar Lampung, Inafis Polda Lampung, Babinsa Ketapang, Babinkamtibmas Ketapang dan warga sekitar.
Sekitar pukul 09.57 WIB tim SAR gabungan mengevakuasi jenazah anonim tersebut.
Pascabanjir yang melanda Bandar Lampung pada Sabtu 24 Februari 2024 ditemukan korban jiwa anonim (tanpa identitas).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News