Simak Penjelasan Para Ulama Hukum Masturbasi dan Onani, Ternyata

Selasa, 12 April 2022 – 08:30 WIB
Simak Penjelasan Para Ulama Hukum Masturbasi dan Onani, Ternyata - JPNN.com Lampung
Ilustrasi Onani dan Masturbasi. Foto: Ricardo JPNN.com

Dengan demikian, menurut ulama Syafi‘i, istimna’ (onani atau masturbasi) merupakan kebiasaan buruk yang diharamkan oleh Al-Qur’an dan Sunnah. 

Hanya saja dosa onani atau masturbasi lebih ringan dosanya dari berzina karena bahayanya tak sebesar yang ditimbulkan perzinaan, seperti kacaunya garis keturunan, dan sebagainya. 

Sementara ulama Maliki berargumentasi tentang haramnya istimna‘ dengan sabda Rasulullah SAW: Wahai para pemuda, siapa saja di antara kalian yang sudah mampu ba’at (menikah), maka menikahlah! Sebab, menikah itu lebih mampu menjaga pandangan dan memelihara kemaluan.

Namun, siapa saja yang tidak mampu, maka sebaiknya dia berpuasa. Sebab, berpuasa adalah penekan nafsu syahwat baginya. (HR Muslim).  Mereka menyatakan, seandainya istimna’ atau onani diperbolehkan oleh syariat, tentu Rasulullah SAW telah menyarankannya sebab onani lebih mudah daripada puasa. 

Diamnya beliau ini menjadi dalil bahwa onani adalah haram. Singkatnya, pendapat para ulama Hanafi ini memiliki dua sisi: pertama boleh karena darurat, dan haram karena masih ada solusi terbaik, yaitu berpuasa. 

Sementara pendapat ulama Hanbali sejalan dengan pendapat ulama Hanafi.

Menurut ulama Hanbali, istimna‘ hukumnya haram kecuali karena mengkhawatirkan dirinya terjerumus kepada perbuatan zina, atau karena takut akan kesehatan, baik fisik atau mentalnya, sedangkan istri tidak ada dan menikah belum mampu. Maka tidak ada salahnya istimna’ baginya.

Terakhir adalah pendapat yang memakruhkan. Ini adalah pendapat Ibnu Hazam, sebagian pendapat Hanafi, sebagian pendapat Syafi‘i, dan sebagian pendapat Hanbali. 

Mengeluarkan sperma atau istimna' menggunakan bantuan tangan untuk kebutuhan seksual, baik laki-laki maupun perempuan, hukumnya masih diperdebatkan oleh ulama
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia