Ratusan Anggota KPPS Sungai Langka Pesawaran Resmi Dilantik

Jumat, 26 Januari 2024 – 07:28 WIB
Ratusan Anggota KPPS Sungai Langka Pesawaran Resmi Dilantik  - JPNN.com Lampung
Ketua PPS Desa Sungai Langka Rosiati Dewi. Foto: source for JPNN

lampung.jpnn.com, PESAWARAN - Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Desa Sungai Langka, Kecamatan Gedong Tataan, Kabupaten Pesawaran resmi dilantik.

126 KPPS itu dilantik oleh Ketua PPS Desa Sungai Langka, Rosiati Dewi, Kamis (25/1).

Rosiati Dewi mengatakan ratusan anggota KPPS tersebut akan bertugas di 11 tempat pemungutan suara atau TPS di desa setempat.

"Melalui tahapan dan proses yang telah kami laksanakan dalam penjaringan KPPS, sehingga hari ini 126 orang resmi dilantik, untuk bertugas nantinya di Pilkada 14 Februari mendatang," ujarnya di sela-sela kegiatan.

Dewi pun menjelaskan, bahwa dengan adanya pelantikan ini agar anggota-anggota KPPS pada pemilu dapat bekerja dengan penuh semangat.

Dia juga mengingatkan kepada para anggota yang telah dilantik agar tetap menjaga stamina supaya dapat bekerja secara maksimal.

"Semoga Pemilu 2024 nanti dapat berjalan dengan lancar," harapnya.

Sekdes Sungai Langka, Junaidi Abdullah mengatakan, sebagai pemerintah desa kita mengusung nilai-nilai dari demokrasi itu sendiri.

Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Desa Sungai Langka, Kecamatan Gedong Tataan, Kabupaten Pesawaran resmi dilantik.
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia