Ratusan Jemaah Calon Haji Kloter Pertama Asal Lampung Mulai Berangkat

Senin, 06 Juni 2022 – 06:12 WIB
Ratusan Jemaah Calon Haji Kloter Pertama Asal Lampung Mulai Berangkat - JPNN.com Lampung
Bus jemaah calon haji yang akan berangkat. Foto: Yosephin Wulandari/JPNN.com

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Sebanyak 389 jemaah calon haji kloter pertama yang akan berangkat ke tanah suci resmi dilepas di Asrama Haji, di jalan Soekarno-Hatta, Rajabasa Raya, Kota Bandar Lampung, Minggu (5/6) malam.

Pelepasan ini dilakukan secara langsung oleh Wakil Gubernur Lampung, Chusnunia Chalim. 

"Pelepasan ini sangat istimewa setelah dua tahun tidak ada keberangkatan untuk menunaikan ibadah haji, setiap melepas jemaah yang akan berangkat ke tanah suci selalu menyentuh hati," kata Nunik sapaannya dalam sambutan.

Nunik berharap kepada para jemaah haji yang berangkat ke tanah suci untuk tetap menjaga kesehatan dan tetap behati-hati. 

"Harus jaga stamina dan energi, karena ibadah sunnahnya banyak, jangan sampai malah sakit saat menjalankan ibadah," tutur Nunik. 

Sementara itu ketua pelaksana haji 2022 yang juga Kanwil Kemenag Provinsi Lampung Puji Raharjo mengatakan keberangkatan jemaah calon haji pada kloter pertama sebanyak 389 jemaah.

"Jadi, Lampung ada 3.251 jemaah calon haji yang terdiri dari 53 panitia dan 3.198 jemaah. Kmeudian ribuan jemaah itu terbagi dalam 8 kloter, sedangkan 22 jemaah asal Lampung bergabung di Provinsi Banten," jelasnya. (mcr32/jpnn)

389 Jamaah Haji Kloter Pertama Yang Berangkat Ke Tanah Suci Resmi Dilepas di Asrama Haji

Redaktur : Sandy Fernando
Reporter : Wulan

Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia