Lampung Punya Kampung Destinasi Wisata, Berada di 3 Lokasi
lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung Bertekad untuk mengembangkan Desa Wisata Kampung Tapis.
Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemprov Lampung Kusnardi mengatakan untuk mengembangkan destinasi wisata tersebut perlu adanya studi yang lebih dalam lagi.
"Sebelum di launching, perlu studi yang lebih dalam lagi untuk mengembangkan Desa Wisata Kampung Tapis ini." kata dia, Jumat (22/7).
Baca Juga:
Menurut mantan Kepala Dinas Kehutanan dan Holtikultura Pemprov Lampung ini, tapis sebagai budaya asli daerah harus dikembangkan, dijaga dan dilestarikan.
Salah satunya untuk menumbuhkembangkan budaya melalui program pariwisata.
"Desa wisata ini merupakan salah satu cara untuk melestarikan tapis Lampung." ungkapnya.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Lampung Elvira Umihanni mengatakan ada lima tujuan dan sasaran pembentukan Desa Wisata Kampung Tapis.
Pertama, kata Elvira , pelestarian tapis sebagai warisan budaya dan kearifan lokal provinsi Lampung.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung Bertekad untuk mengembangkan Desa Wisata Kampung Tapis.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News