Beredar Kabar Per 1 September BBM Naik, Sejumlah SPBU di Bandar Lampung Antre Panjang

Rabu, 31 Agustus 2022 – 20:33 WIB
Beredar Kabar Per 1 September BBM Naik, Sejumlah SPBU di Bandar Lampung Antre Panjang - JPNN.com Lampung
Kondisi antrean kendraa di SPBU yang berada di Jalan Teuku Umar, Kedaton, Bandar Lampung, Foto : Yosephin Wulandari/JPNN.com.

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) di Kota Bandar Lampung mengalami antrean panjang kendaraan roda dua dan roda empat.

Terjadinya antrean itu berkaitan dengan rencana pemerintah akan menaikkan harga bahan bakar minyak atau BBM per 1 September 2022.

Antrean tersebut hingga ke badan jalan.

Dari catatan reporter JPNN Lampung, lokasi SPBU yang anreannya hingga ke badan jalan yakni SPBU yang terletak di Jalan Ahmad Yani, Tanjung Karang Pusat, Bandar Lampung.

Kemudian SPBU di Jalan Sultan Agung, Way Halim SPBU di Jalan ZA Pagaralam, Kedaton, SPBU di Jalan Pramuka, dan Jalan Teuku Chik Ditiro, Kemiling, dan SPBU di Jalan Pengajaran Teluk Betung.

Perlu diketahui bahwa pemerintah akan menaikan harga BBM Pertalite dari harga Rp 7.650 menjadi Rp 10.000, Solar dari Rp 5.150 menjadi Rp 8.500 dan Pertamax Mulai dari Rp 12.750 hingga Rp 16.000.

Salah satu pengendara motor, Bella mengatakan bahwa antrean kali ini lebih panjang daripada antrean sebelumnya.

"Tadi saya mau isi bensin di depan Central Plaza tetapi ramai banget, kemudian saya pindah ke SPBU depan MBK, tetapi mengantre juga," ujarnya, Rabu (31/8).

Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) di Kota Bandar Lampung mengalami antrean panjang kendaraan roda dua ataupun roda empat.
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia