BNPB Menyampaikan Informasi Korban Banjir Lampung Selatan

Minggu, 30 Oktober 2022 – 17:35 WIB
BNPB Menyampaikan Informasi Korban Banjir Lampung Selatan  - JPNN.com Lampung
Evakuasi korban banjir Lampung Selatan. Foto: Antara/HO

lampung.jpnn.com, LAMPUNG SELATAN - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan korban bencana banjir yang melanda Kabupaten Lampung Selatan, Lampung.

Pelaksana tugas Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari dalam keterangan tertulis menyampaikan korban sebanyak tiga orang tewas dan satu orang hilang.

"Korban meninggal dunia menjadi tiga orang dan satu dinyatakan hilang," katanya dilansir Antara Bandar Lampung, Minggu (30/10).

Laporan tersebut dari hasil kaji cepat per Jumat (28/10) yang dilakukan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lampung Selatan.

"Banjir yang terjadi setelah hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi itu telah berdampak di empat kecamatan yang meliputi Kecamatan Sidamulya, Kecamatan Kitabung, Kecamatan Candipulo dan Kecamatan Kalianda," ujar Abdul.

Abdul menjelaskan banjir telah merendam sebanyak 697 rumah yang ditinggali oleh kurang lebih 697 KK.

Banjir telah menyebabkan 2 rumah rusak berat dan 2 rumah rusak sedang. Selain itu ada 1 rumah ibadah terdampak, 2 jembatan rusak dan 2 titik tanggul jebol. (antara/jpnn)

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan korban bencana banjir yang melanda Kabupaten Lampung Selatan, Lampung.

Redaktur & Reporter : Sandy Fernando

Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News