Mengonsumsi Ikan Dapat Mencegah Stunting dan Ciptakan Generasi Sehat, Kuat dan Cerdas

Jumat, 09 Juni 2023 – 16:35 WIB
Mengonsumsi Ikan Dapat Mencegah Stunting dan Ciptakan Generasi Sehat, Kuat dan Cerdas - JPNN.com Lampung
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi saat meninjau lokasi lomba masak serba ikan. Foto: Biro Adpim Pemprov Lampung

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Gubernur Lampung Arinal mengajak masyarakat mengonsumsi ikan agar dapat mencegah stunting dan menciptakan generasi yang sehat, kuat dan cerdas demi mewujudkan Masyarakat Lampung Berjaya.

Hal itu disampaikan Gubernur saat membuka kegiatan Lomba Masak Serba Ikan Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2023, Jumat (9/6).

"Saya berharap kegiatan ini dapat menjadi stimulan peningkatan konsumsi ikan masyarakat Lampung serta berkontribusi terhadap pencegahan stunting," ujar Gubernur.

Kegiatan Lomba Masak Serba Ikan Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2023 ini diawali dengan persembahan paduan suara dari anak-anak SD Negeri Kupang Kota, Bandar Lampung dengan menyanyikan lagu berjudul "Aku Suka Makan Ikan".

Arinal mengatakan dengan peningkatan konsumsi ikan, akan membantu meningkatkan pemasaran produksi pembudidaya atau nelayan.

Selain mengkampanyekan gemar makan ikan (Gemarikan), juga meminta instansi terkait, kabupaten/kota dan masyarakat untuk menjaga pengembangan ketersediaan ikan air tawar terutama dalam melestarikan ikan endemik lokal.

"Selain kita mengajak masyarakat untuk makan ikan bikin cerdes, mari kita juga menjaga ketersediaan ikan air tawar seperti melalui restocking yang telah saya inisiasi dibeberapa kabupaten," katanya.

Untuk itu, Arinal meminta keseriusan dan kerja keras semua untuk memanfaatkan potensi sumberdaya pada sektor kelautan dan perikanan yang luar biasa di Provinsi Lampung untuk kesejahteraan masyarakat yang berkelanjutan.

Gubernur Lampung Arinal mengajak masyarakat mengonsumsi ikan agar dapat mencegah stunting dan menciptakan generasi yang sehat, kuat dan cerdas
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia