Keragaman Budaya Membuat Lampung Jadi Miniatur Indonesia

Jumat, 22 Desember 2023 – 10:45 WIB
Keragaman Budaya Membuat Lampung Jadi Miniatur Indonesia - JPNN.com Lampung
Wakapolri Komjen Pol Agus Andrianto (kiri) didampingi Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika. Foto: Bid Humas Polda Lampung

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Wakapolri Komjen Pol Agus Andrianto menilai Provinsi Lampung merupakan wilayah yang memiliki keragaman budaya dan toleransi.

Jenderal bintang tiga menyebut kerukunan antar masyarakat di Lampung adalah perwujudan "Indonesia" yang sesungguhnya.

"Kebhinekaan yang ada, heterogenitas yang ada di Lampung merupakan miniatur Indonesia," kata Agus, Kamis (21/12) malam.

Agus meminta kerukunan dan keberagaman ini harus dijaga dan tidak boleh terputus begitu saja.

"Tentunya ini harus dijaga, harus lebih toleran satu sama lain, harus lebih menghargai satu sama lain," kata dia.

Menurutnya, hal inilah bentuk Negara Indonesia sebenarnya. Perbedaan budaya, agama dan suku yang ada tidak menjadi penghalang rasa persatuan dan kesatuan.

"Tidak perlu dicari perbedaannya, itulah indahnya," kata dia.

Secara khusus, Agus menitipkan amanah kepada Polda Lampung dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung untuk melakukan pembinaan kebudayaan.

Wakapolri Komjen Pol Agus Andrianto menilai Provinsi Lampung merupakan wilayah yang memiliki keragaman budaya dan toleransi.
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia