ABK Terjatuh dari Kapal di Perairan Kuala Teladas, Basarnas Lampung Kerahkan Tim Rescue
lampung.jpnn.com, TULANG BAWANG - Seorang ABK KM Sumber Mandiri Komarudin (39) terjatuh di Perairan Kuala Teladas, Tulang Bawang, Lampung.
Peristiwa itu langsung dilakukan pencarian oleh Tim SAR Gabungan pada Minggu (14/1).
Komandan Tim Rescue Basarnas Lampung Koman Liyo mengatakan peristiwa itu berawal KM Sumber Mandiri berangkat dari Kuala Teladas menuju ke perairan Mesuji.
Kemudian pada Sabtu (13/01) sekitar pukul 06.00 WIB salah satu ABK kapal tersebut terjatuh ke laut, dikarenakan cuaca angin kencang dan badai.
Atas peristiwa itu nakhoda KM Sumber Mandiri melaporkan kejadian kepada Edi (Pos TNI AL Kuala Teladas).
Kepala Kantor Basarnas Lampung Deden Ridwansah langsung mengerahkan 1 tim rescue kantor SAR Lampung untuk menuju lokasi dan melaksanakan pencarian dan pertolongan.
Baca Juga:
Tim Rescue Basarnas Lampung tiba di lokasi dan langsung berkoordinasi dengan unsur SAR Gabungan yang terdiri dari personel Pos AL Kuala Teladas, Polairud Kuala Teladas, KPLP Kuala Teladas dan nelayan setempat.
Kemudian tim SAR gabungan kembali melakukan pencarian pada Minggu (14/1) dibagi tim menjadi 2 SRU (SAR Rescue Unit) sesuai dengan rencana operasi yang telah disusun.
Seorang ABK KM Sumber Mandiri Komarudin (39) terjatuh di Perairan Kuala Teladas, Tulang Bawang, Lampung.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News