Sebelum Hilang Terseret Ombak, Alfian Minta Lagu Salawatan
"Pencarian dihentikan sementara dan akan dilanjutkan pada Selasa pagi," kata Hery, melalui keterangan, Selasa (30/1).
Warga Teluk Betung Kiki menceritakan, peristiwa itu terjadi karena mainan kapal-kapalan yang terbuat dari strofoam hanyut di laut.
Pagi itu, cerita warga setempat, Alfian telah diberi makan, dan minta lagi salawatan kepada sang ibu.
Setelah itu, Alfian menanyakan mainannya, lalu ibu menjawab bahwa kapal-kapalan itu sudah dibuang di laut belakang rumah karena sudah rusak.
Orang tua Alfian tak menyangka jika anaknya itu mencari mainan ke laut.
"Alfian langsung mencari ke laut belakang rumahnya dan terseret ombak," cerita warga tersebut. (mar10/jpnn)
Tim SAR gabungan terus berupaya mencari korban tenggelam bernama Alfian (6) di perairan Teluk Betung, Bandar Lampung beberapa waktu lalu.
Redaktur & Reporter : Sandy Fernando
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News