Viral, Video Bus Diduga Pengangkut Mahasiswa Unjuk Rasa Diberhentikan, Kombes Pandra: Video Hoax

Minggu, 10 April 2022 – 17:12 WIB
Viral, Video Bus Diduga Pengangkut Mahasiswa Unjuk Rasa Diberhentikan, Kombes Pandra: Video Hoax - JPNN.com Lampung
Tangkap Layar Video Yang tengah viral

lampung.jpnn.com, LAMPUNG - Viral di media sosial video yang memperlihatkan bebarapa bus diduga mengakut mahasiswa yang akan berangkat ke Jakarta untuk turut serta dalam aksi 11 April 2022.

Dalam video tersebut memperlihatkan bus yang ditumpangi diberhentikan dan dipaksa untuk putar balik.

"Rusuh, rusuh, rusuh, diusir gimana pula. Kacau ya, disuruh putar balik," kata pria dalam video tersebut.

Menanggapi hal tersebut, Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad mengatakan bahwa video tersebut adalah hoax

"Kami sudah melakukan konfrmasi dengan Kapolres Lampung Selatan bahwa video tersebut adalah hoax," katanya, Minggu (10/4)

Pandra meminta agar masyarakat khususnya mahasiswa di Lampung tidak mudah terprovokasi dengan berita yang belum jelas kebenarannya.

"Saat ini kami sedang menyelidiki terkait penyebaran video tersebut, dengan menerapkan sanksi hukum pidana bagi pelaku yang membuat dan menyebarkan berita hoax tersebut sesuai UU No 11/2008 ttg ITE pasal 28 dengan ancaman pidana 6 tahun & denda 1  milyar rupiah," tegasnya

Dia menjelaskan bahwa video tersebut meruapakan video pada mudik 2020-2021, yang mana mobil bus diarahkan putar balik, karena masih pemberlakuan penyekatan.

Viral, Video Bus diduga Pengangkut Mahasiswa Diberhentikan di pelabuhan bhakauheni, Polda Lampung : Itu Video Hoax. video tersebut meruapakan video mudik 2021
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia