Pelabuhan Merak Banten Mulai Macet, Bus Mengalami Keterlambatan 5-7 Jam
lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) Sinar Jaya mengalami keterlambatan tiba di Terminal Rajabasa, Lampung.
Hal ini karena kemacetan yang terjadi di Merak, Banten.
Asriadi Penanggung Jawab Lapangan PO Sinar Jaya Terminal Rajabasa mengatakan bahwa sejak tiga hari lalu Bus Sinar Jaya mengalamai keterlambatan tiba.
Baca Juga:
"Sudah tiga hari terakhir, dari masuk Merak ke arah terminalnya macet dan mengalami keterlambatan sampai 5-7," katanya, saat diwawancarai di Terminal Rajabasa, Minggu (24/4).
Ia mengungkapkan saat ini memang belum ada kelonjakan penumpang. Namun, ada peningkatan pada bus Sinar Jaya.
Bahkan, menurut dia, Lampung diprediksi tidak akan ada penumpukan penumpang, seperti kekurangan armada.
Baca Juga:
"Enggak akan membludak, arena sudah banyak yang melakukan mudik terlebih dulu, tetapi kalau dari arus balik baru akan diprakirakan banyak," jelasnya.
"Kalau memang adanya lonjakan penumpang, akan diterapkan sistem percepatan pada operasi kendaraan, misalnya ketika bus sudah sampai tujuan maka langsung putar arah menuju terminal," pungkasnya. (mcr32/jpnn)
Macet di Pelabuhan Merak Akibatkan Bus Alami Keterlambatan Tiba di Terminal Rajabasa mengalami keterlambatan sampai 5-7 jam
Redaktur : Sandy Fernando
Reporter : Wulan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News