Begini Cara Istri Gubernur Lampung Memberikan Motivasi kepada Penyandang Disabilitas

Selasa, 14 Juni 2022 – 17:40 WIB
Begini Cara Istri Gubernur Lampung Memberikan Motivasi kepada Penyandang Disabilitas - JPNN.com Lampung
Ketua SOIna Provinsi Lampung Riana Sari Arinal (kanan berjilbab) didampingi Plt Kadispora Descatama memberikan hadiah kepada pemenang lomba lari penyandang disabilitas. Foto: Diskominfotik Lampung

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Ketua Special Olympics Indonesia (SOIna) Provinsi Lampung Riana Sari Arinal memberikan dukungan dan motivasi kepada para peserta lomba lari 100 meter terhadap penyandang disabilitas.

Sikap dukungan terhadap pelari itu dia secara langsung menyaksikan pada final yang digelar di Stadion Pahoman Bandar Lampung, Selasa (14/6).

"Pagi ini saya hadir karena ingin  menyaksikan  prestasi anak - anak hebat yang luar biasa ini," ucap Riana Sari.

Istri Gubernur Lampung itu mengatakan digelarnya lomba lari jarak 100 meter ini salah satu upaya untuk memberikan ruang dan kesempatan bagi anak-anak penyandang disabilitas untuk mengembangkan talenta dan kemampuan dibidang olah raga.

Sebagai Ketua Special Olympics Indonesia (SOIna) Provinsi Lampung masa bakti 2022-2026, Rianan terus berupaya untuk memberikan perhatian dan memberikan ruang yang seluas-luasnya bagi anak-anak penyandang disabilitas.

"Khsususnya tuna grahita. Itu untuk mengembangkan talenta dan potensi yang dimilikinya," kata Ketua TP PKK Provinsi Lampung itu.

Hadir dalam kegiatan, Plt Kadispora Provinsi Lampung beserta jajaran dan para orang tua anak-anak penyandang disabilitas. (mar10/jpnn)

Ketua Special Olympics Indonesia (SOIna) Provinsi Lampung Riana Sari Arinal memberikan dukungan dan motivasi kepada para peserta lomba lari 100 meter

Redaktur & Reporter : Sandy Fernando

Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia