Gubernur Lepas 220 Kontingen KORMI Lampung, Ada Pesan Arinal untuk Atlet

Jumat, 24 Juni 2022 – 11:42 WIB
Gubernur Lepas 220 Kontingen KORMI Lampung, Ada Pesan Arinal untuk Atlet - JPNN.com Lampung
Gubernur melapas ratusan atlet KORMI Lampung kejuaraan nasional di Palembang. Foto: Sandi/ JPNN.com

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi melepas 220  Kontingen Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Lampung dalam kejuaraan Festival Olahraga Reakreasi Nasional (Fornas) ke VI di Palembang, Sumatera Selatan.

Gubernur Arinal mengucapkan selamat bertanding kepada para kontingen yang akan bertanding pada kejuaraan Fornas di Palembang. 

Arinal mengungkapkan hadirnya dia saat pelepasan kontingen karena olahraga sangat dekat dengan rasa persaudaraan.

"Jadi, saya sangat mendukung para kontingen, semoga lancar dan juara," ucapnya saat melepas kontingen, di Mahan Agung Rumah Dinas Gubernur Lampung, Jumat (24/6).

Menurut Arinal, KORMI melepas kontingen atlet terbaik pada ajang Fornas ini.

Maka dari itu, para atlet KORMI harus benar-benar mampu mengharumkan nama Lampung di ajang Fornas ke VI di Palembang.

Dia juga berharap agar para atlet KORMI dapat mencapai prestasi seperti yang diraih KONI beberapa waktu lalu.

"Saya sangat berharap seluruh atlet bisa mengikuti jenjang yang sudah dilakukan oleh KORMI Lampung pada saat pembinaan waktu PON, yang bisa masuk 10 besar," harap dia. (mar10/jpnn)

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi melepas 220  Kontingen Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Lampung dalam kejuaraan Festival Olahraga Reakreasi Nasiona

Redaktur & Reporter : Sandy Fernando

Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News