Partai Koalisi Perubahan di Lampung Siap Rapatkan Barisan
lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Koalisi Perubahan untuk Persatuan (Partai NasDem, PKS, dan Partai Demokrat) di Lampung terus melakukan komunikasi aktif.
Badan Pembina Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan Daerah (BPOKK Da) Midi Ismanto mengatakan pihaknya terus melakukan pergerakan aktif.
"Apalagi kami anggota fraksi selalu berkomunikasi di kantor," katanya, di Gedung Krakatau, Bandar Lampung, Kamis (29/6).
Dia menjelaskan untuk melangkah lebih jauhnya partai koalisi perubahan yang ada di Lampung masih menunggu arahan dari pusat.
Ke depannya, ketika dari pihak pusat sudah memutuskan secara final soal koalisi perubahan maka para kader dan tim pemenangan akan segera merapatkan barisan secara bersama.
"Tinggal menunggu saja arahan dari pusat," tutupnya.
Sementara koalisi perubahan pusat saat ini sudah melangkah lebih maju ke tahapan implementasi strategi pemenangan dan taktis pelaksanaan.
Dia menjelaskan bakal calon presiden Anies Baswedan menugaskan agar tim 8 mulai mempersiapkan langkah kongkrit ke depan.
Koalisi Perubahan untuk Persatuan (Partai NasDem, PKS, dan Partai Demokrat) di Lampung terus melakukan komunikasi aktif.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News