Masyarakat Adat Lima Serang PT HIM, Ini Sebabnya
lampung.jpnn.com, TULANG BAWANG BARAT - Bentrokan antara warga dengan satuan pengamanan (satpam) terjadi di pintu masuk perkebunan PT Huma Indah Mekar (HIM), Tiyuh Desa Penumangan, Kecamatan Tulangbawang Tengah, Kabupaten Tulangbawang Barat, Rabu (2/3), sekitar pukul 15.30 WIB.
Aksi tersebut dilakukan masyarakat karena ada salah satu rekannya bernama Amin ditahan oleh aparat kepolisian.
Video itu memperlihatkan bahwa masyarakat adat lima Bandar Dewa yang ikut dalam bentroan tersebut bernama Pirin.
Amarah masyarakat adat lima Bandar Dewa memuncak ketika salah rekannya Pirin ditahan oleh aparat kepolisian.
"Yang melakukan pengeroyokan terhadap Pirin itu, salah satu anggota polisi," teriak salah seorang dalam video tersebut.
Untuk meredam bentrokan, polisi terpaksa melepaskan gas air mata.
Baca Juga:
Video itu juga memperlihatkan warga yang mulai menengahi mencoba berbicara dengan satpam PT HIM guna menemukan titik terang, tetapi masyarakat yang masih terbawa amarah mencoba melakukan pelemparan ke pos satpam.
Namun, berdasarkan informasi yang didapat peristiwa tersebut tak berlangsung lama, pasalnya pihak keamanan dari PT HIM serta kepolisian dapat menahan diri hingga tidak menimbulkan bentrokan yang lebih besar.
Rekannya Ditahan Pihak kepolisian, Masyarakat Adat lima Keturunan Bandardewa datangi PT HIM
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News