Beginin Cara Polda Lampung untuk Menjamin Keamanan Peserta Krui Pro 2022, Unik

Kamis, 09 Juni 2022 – 09:00 WIB
Beginin Cara Polda Lampung untuk Menjamin Keamanan Peserta Krui Pro 2022, Unik - JPNN.com Lampung
Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad. Foto: Bidhumas Polda Lampung

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Polda Lampung mengaju akan menjamin keamanan kepada seluruh peserta dalam dan luar negeri yang mengikuti ajang World Surf League Krui Pro 2022

Event World Surf League Krui Pro 2022 akan dilaksanakan di Kabupaten Pesisir Barat pada 11-17 Juni 2022.

Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad mengatakan pihaknya telah menyiapkan sebanyak 207 personel yang tergabung dalam Operasi Tugu Krakatau.

"Kami siapkan polisi yang humanis yakni polisi pariwisata. Selain itu, personel yang berjaga juga memakai pakaian bebas untuk menghindari kesan rasa takut dan menumbuhkan kesan ramah kepada peserta," kata Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad usai pembukaan UKW yang diselenggarakan ANTARA dan AJI di Bandar Lampung, Rabu (8/6).

Polda Lampung mengimbau kepada seluruh peserta dalam dan luar negeri yang mengikuti ajang World Surf League Krui Pro 2022 agar tetap mematuhi protokol kesehatan.

Dia menegaskan meski Lampung telah berstatus PPKM level I dan anjuran pemerintah dapat melepas masker di lokasi terbuka, tetapi agar masyarakat tidak lengah dengan prokse Covid-19.

"Kami mengimbau agar tetap mematuhi prokes seperti biasanya dengan memakai masker dan lainnya," ujarnya

Perwira menengah bunga III itu menegaskan bahwa prokes ditekankan dengan tujuan mengantisipasi penyebaran Covid-19.

Polda Lampung mengimbau kepada seluruh peserta dalam dan luar negeri yang mengikuti ajang World Surf League Krui Pro 2022 agar tetap mematuhi protokol kesehatan
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia