Anak Binaan di LPKA Meninggal Dunia, Kepala Divisi Lapas Kemenkumham Lampung Berkomentar

Rabu, 13 Juli 2022 – 14:57 WIB
Anak Binaan di LPKA Meninggal Dunia, Kepala Divisi Lapas Kemenkumham Lampung Berkomentar - JPNN.com Lampung
Suasana rumah duka di Jalan Imam Bonjol, Gang Sultan Anom, Langkapura, Bandar Lampung. Foto: Yosephin Wulandari/JPNN.com

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Lampung angkat bicara soal meninggal dunia RF (RF) binaan yang ada di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA), Lapas II A, Masgar, Tegineneng, Pesawaran, Lampung.

Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kemenkumham Lampung, Farid Junaedi mengatakan bahwa pihaknya saat ini sedang melakukan penyidikan adanya dugaan penganiyaan tersebut.

"Saat ini kami sedang monitoring atas pengaduan dari keluarga RF," katanya saat di konfrmasi, Rabu (13/7). 

Menurutnya, jika memang ada hal-hal yang menunjukkan bahwa itu bentuk penganiayaan, maka pihaknya akan menyerahkan kepada pihak kepolisian.

Ditanya terkait dengan adanya empat orang yang melakukan penganiyaan terhadap RF serta adanya beberapa luka lebab pada tubuh RF, Farid mengaku perlu melakukan pendalaman. 

"Ini masih kami dalami, tim sudah ke LPKA untuk melakukan pemeriksa dan pendalaman," ungkapnya. 

Farid menjelaskan bahwa sistem penjagaan di LPKA tidak ada yang berbeda.

Penjagaan di LPKA sama seperti lapas yang lain, hanya perlakuan sedikit berbeda, pasalnya warga binaan adalah anak-anak yang masih di bawah umur. 

Kadivpas Lampung, Farid Junaedi sebut pihaknya masih melakukan pemeriksaan atas peristiwa tersebut.
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News