Perampok Berpistol Melawan Polisi, Akhirnya Petugas Terpaksa Bertindak Tegas

Senin, 26 September 2022 – 17:06 WIB
Perampok Berpistol Melawan Polisi, Akhirnya Petugas Terpaksa Bertindak Tegas  - JPNN.com Lampung
Ilustrasi. Foto: pixabay

lampung.jpnn.com, LAMPUNG TIMUR - Jajaran Polres Lampung Timur terpaksa menembak beberapa pelaku perampokan di wilayah hukum Polsek Pasir Sakti.

Kapolres Lampung Timur AKBP Zaky Alkazar Nasution mengatakan pelaku ditembak karena melawan petugas ketika akan diamankan.

Pelaku sebanyak empat orang dengan inisial AY (32) warga Magelang Jawa Tengah, RM (38), ES (26), dan PM (27) warga Kabupaten Lampung Selatan.

"Para tersangka diduga terlibat dalam peristiwa perampokan di rumah SL (50) warga Kecamatan Pasir Sakti, pada tanggal 16 September 2022 lalu,dengan nilai kerugian mencapai Rp 80 juta," katanya, Senin (26/7).

Perwira menengah itu menjelaskan peristiwa perampokan menodong korban menggunakan senjata api dan senjata tajam.

"Kemudian korban diikat menggunakan lakban dan menggasak barang-barang berharga milik korban," jelasnya.

Para tersangka menggasak harta benda korban berupa dua unit sepeda motor Honda Vario dan satu Honda CBR.

"Kemudian tersangka juga menggasak uang tunai Rp 20 Juta, beberapa BPKB Kendaraan bermotor, serta dompet berisi dokumen pribadi milik korban," ujarnya

Jajaran Polres Lampung Timur terpaksa menembak beberapa pelaku perampokan di wilayah hukum Polsek Pasir Sakti
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News