Kasus Penembakan Pencurian Sawit di Way Kanan Telah Ditetapkan sebagai Tersangka, Ini Identitasnya 

Selasa, 07 Februari 2023 – 07:00 WIB
Kasus Penembakan Pencurian Sawit di Way Kanan Telah Ditetapkan sebagai Tersangka, Ini Identitasnya  - JPNN.com Lampung
Konferensi pers kasus pencurian sawit milik PT AKG. Foto: Bid Humas Polda Lampung

lampung.jpnn.com, WAY KANAN - Polda Lampung dan Polres Way Kanan menyatakan empat tersangka atas kasus pencurian tandan sawit milik PT Adhi Karya Gemilang (AKG) di Kampung Bumi Agung, Kecamatan Buay Bahuga.

Pencurian sawit itu mengakibatkan meninggalnya warga setempat karena mendapatkan tindakan terukur oleh polisi.

Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad menjelaskan pencurian tandan buat sawit itu terjadi pada Minggu 29 Januari 2023 sekitar pukul 23.00 WIB di wilayah hukum Polres Way Kanan.

Pencurian dilakukan oleh sekelompok orang memasuki pekarangan yang bukan miliknya secara tanpa izin.

Dalam waktu yang bersamaan personel pam Direktorat Samapta Polda Lampung yang bertugas di PT. AKG telah menemukan sekelompok orang tersebut yang patut diduga akan melakukan tindakan pencurian pada buah sawit yang berada di lokasi kejadian yaitu terjadi pada dini hari menjelang pergantian waktu.

Tentunya tindakan Kepolisian kewenangan diskresi yang dilakukan pada saat itu adalah menghentikan pelaku untuk mengingatkan agar tidak melakukan suatu tindakan-tindakan yang mengarah kepada pelanggaran hukum atau yang kita sebut dengan tindakan kriminalitas.

Namun, dari sekelompok orang tersebut dengan adanya petugas kami yang melakukan tindakan kepolisian tersebut tidak diindahkan yang mengakibatkan yang menggunakan kendaraan roda empat bak terbuka diberikan upaya tindakan tegas dan terukur dengan melepaskan tembakan ke arah mobil dan mengenai pelaku berinisial AN.

Akibatnya pelaku inisial AN dibawa ke Puskesmas Mesir Ilir untuk mendapatkan pertolong pertama. Namun, dalam perjalanan dinyatakan meninggal dunia.

Polda Lampung dan Polres Way Kanan menyatakan empat tersangka atas kasus pencurian tandan sawit milik PT Adhi Karya Gemilang (AKG)
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia