2 Satpam Bank dan 1 Pegawai Terkena Amukan Perampok
Tiba-tiba datang seorang pelaku datang merebut tas yang dipegang satpam atas nama Tito Alexander.
"Saat itu terjadi tarik menarik antara pelaku dengan Tito dan dibantu Satpam Bank Mayora bernama Kismanto.
Kemudian pelaku mengeluarkan sennjata air Softgun dibalik baju langsung menembakkan senjata api ke arah Tito.
"Akibatnya korban terkena di bagian perut samping sebelah kiri, lalu menembakkan kembali ke satpam Kismanto mengenai tangan sebelah kanan dan perut sebelah kanan," ujar Kabid Humas.
Saat pelaku hendak kabur dengan membawa tas, lalu dihadang Rendy, kemudian membackup pelaku dan merebut senjata air softgun yang dibawa pelaku.
"Sesaat kemudian terjadilah pertikaian antara pelaku dengan Rendy, tiba-tiba datang Hance dengan bermaksud ingin membantu saudara Rendy malah tertembak oleh pelaku mengenai dada sebelah kanan," imbuhnya.
Kemudian senjata air softgun yang dipegang pelaku direbut satpam, dengan dibantu nasabah, karyawan, dan warga sekitar.
Atas perbuatan tersebut pihak Bank Arta Kedaton melaporkan ke Polsek Teluk Betung Selatan. Akhirnya polisi datang ke TKP dan melakukan penyelidikan.
Perampok di Bank Artha Kedaton, Bandar Lampung berinisial HG menembak dua satpam dan satu pegawai bank, Jumat (17/3).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News