Ini 2 Jenis Senjata Api yang Digunakan Merampok Bank

Jumat, 17 Maret 2023 – 18:00 WIB
Ini 2 Jenis Senjata Api yang Digunakan Merampok Bank - JPNN.com Lampung
Rekaman SCTV perampokan di Bank Artha Kedaton, Bandar Lampung. Foto: tangkap layar video

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Ino Harianto mengungkapkan pelaku perampokan di Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Artha Kedaton Makmur yang berlokasi di Jalan Laksamana Malahayati No.139, Kangkung, Kecamatan Bumi Waras membawa dua senjata api (senpi).

“Untuk pelaku sudah diamankan, dan membawa senjata api rakitan jenis revolver dan air softgun,”katanya, Jumat (17/3).

Dia menyebutkan atas peristiwa itu sebanyak tiga orang menjadi korban, satu karyawan, kemudian du satpam masing-masing dari Bank Mayora dan Bank Artha Kedaton.

“Kebetulan kedua bank tersebut sebelahan, ketiga karyawan ini terkena tembakan yang berasal dari senjata api milik tersangka, kami juga sudah melakukan olah TKP,” tutur Ino.

Dia menjelaska, saat peristiwa itu pelaku turun di depan Bank Mayora dan melihat ada nasabah yang akan bertransaksi dengan pengawalan.

“Saat itulah pelaku langsung menodongkan senjata api miliknya serta menembak beberapa kali ke arah atas, kemudian pelaku masuk ke dalam bank dan menembak karyawan dan juga satpam,” jelasnya.

Saat menembakkan senjata, pelaku pun merebut tas berwarna hitam yang dibawa oleh salah satu karyawan, tetapi dapat digagalkan oleh karyawan yang lain dengan cara menyergap dan memiting leher pelaku.

“Saat ini para korban sudah dibawa kerumah sakit Budi Medika untuk mendapatkan perawatan intensif,” pungkasnya.

Pelaku peranpokan membawa dua jenis senjata api yakni Revolver dan Air softgun

Redaktur : Sandy Fernando
Reporter : Wulan

Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News