Gubernur Lampung dan Wakil Salat Iduladha di Mahan Agung, Lihat Tuh Posisinya

Minggu, 10 Juli 2022 – 13:19 WIB
Gubernur Lampung dan Wakil Salat Iduladha di Mahan Agung, Lihat Tuh Posisinya - JPNN.com Lampung
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi (sarung orange) melaksanakan salat Iduladha berjemaah di Mahan Agung. Foto: Diskominfotik Lampung

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi bersama Wakil Gubernur Chusnunia Chalim melaksanakan salat Iduladha 1443 hijriah di Mahan Agung, Minggu (10/7).

Gubernur Arinal mengatakan bahwa Iduladha adalah hari kemenangan bagi yang melaksanakan ibadah haji.

Sebab, mereka yang mendapatkan panggilan Allah telah melaksanakan rukun Islam yang ke-5.

"Ibadah haji merupakan rukun Islam yang ke-5, yakni melaksanakan haji bila mampu," kata dia melalui keterangannya.

Menurut Arinal, mampu di sini bukan hanya dari sisi materi, tetapi juga setelah kembali, dia harus menjadi orang yang mampu menjalankan semua syariah agama, dan tindak tanduknya harus menjadi lebih baik.

Orang nomor satu di Provinsi Lampung itu berharap, masyarakat Lampung yang berangkat ke tanah suci imannya akan meningkat.

"Semoga bagi yang melaksanakan ibadah haji agamanya menjadi lebih bagus dan dapat mencerminkan seorang muslim yang baik, dapat berguna bagi masyarakat," pungkasnya. (mar10/jpnn)

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi bersama Wakil Gubernur Chusnunia Chalim melaksanakan salat Iduladha 1443 hijriah di Mahan Agung, Minggu (10/7).

Redaktur & Reporter : Sandy Fernando

Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia