Satu Rumah Terbakar, Kerugian Puluhan Juta Rupiah, Ini Penyebabnya

Sabtu, 19 Maret 2022 – 20:45 WIB
Satu Rumah Terbakar, Kerugian Puluhan Juta Rupiah, Ini Penyebabnya - JPNN.com Lampung
Kondisi sepeda motor yang hangus terbakar. Foto: Dokumen BPBD Kota Bandra Lampung.

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Rumah di Jalan Pembangunan, No 12, Kelurahan Way Dadi, Sukarame, Bandar Lampung, terbakar diduga korsleting listrik, Sabtu, (19/3).

Salah satu warga, Linda (38) mengatakan api berasal dari atas genteng rumah milik Hazairin.

"Saya lihat ada percikan api, tak lama api langsung membesar, sepertinya sih karena korsleting listrik," kata dia.

Atas peristiwa tersebut, korban diperkirakan mengalami kerugian sebesar Rp 30 juta dan satu unit motor ikut terbakar.

"Untungnya tidak ada korban jiwa. Untuk penyebab saat ini belum diketahui," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bandar Lampung Sutarno mengatakan dirinys mengetahui kebakaran atas laporan dari warga.

"Di lokasi kami langsung mengupayakan pemadaman," jelasnya. 

Adapun proses pemadaman BPBD mengerahkan 22 personel dengan 5 unit mobil.

Diduga korsleting listrik, satu Motor hangus terbakar yang saat itu berada di dalam rumah.
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia