Sambut Ramadan, Pemerinta Provinsi Lampung Gelar Ritual Blangikhan

Kamis, 24 Maret 2022 – 19:25 WIB
Sambut Ramadan, Pemerinta Provinsi Lampung Gelar Ritual Blangikhan - JPNN.com Lampung
Prosesi Blangikhan di Bumi Kedaton Resort, Foto: Yosephin Wulandari/ JPNN.com

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Sambut Bulan Ramadhan, Pemprov Lampung dan DPP Lampung Sai Gelar Tradisi Blangikhan


Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadan 1443 H, Pemerintah Provinsi Lampung bersama DPP Lampung Sai menggelar tradisi masyarakat Lampung Blangikhan di Bumi Kedaton Resort, Batu Putu, Teluk Betung Utara, Kamis (24/3). 

Blangikhan merupakan tradisi mandi di kolam atau sungai yang menjadi simbol kebersihan jasmani dan rohani sekaligus upaya untuk terus melestarikan adat budaya Lampung dalam rangka menyambut Ramadan 1443 hijriyah.  

Tradisi ini merupakan adat budaya Lampung dalam menghadapi Ramadan.

"Tradisi Lampung ini adalah simbol untuk membersihkan hati, sebagai bekal memasuki Ramadan, sehingga dapat menjalankan ibadah dengan lancar dan khusyuk," kata Sekretaris Provinsi Lampung Fakhrizal Darminto.

Menurutnya, Blangikhan merupakan ritual yang secara turun menurun diwariskan oleh leluhur. 

Blangikhan juga mengandung makna yang sangat dalam dan merupakan pelajaran berharga bagi generasi penerus atau generasi muda. 


"Selain untuk membersihkan hati, Blangikhan juga untuk menunjang tumbuh kembangnya pariwisata Provinsi Lampung," katanya. 

sambut Bulan Suci Ramadan, Lampung Lakukan Tradisi Blangikhan yang memiliki tujuan untuk membersikan diri.. Selain itu blangikhan menjaga budaya
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia