Ratusan Personel Dinas Kesehatan Disiapkan untuk Pemudik 2023
lampung.jpnn.com, LAMPUNG SELATAN - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lampung Selatan menyiapkan sebanyak 102 personel yang disebar di sepanjang jalur arus mudik dan balik Lebaran/Idul Fitri 1444 Hijriah.
Personel dari dinas itu untuk melayani kesehatan pemudik serta mencegah penularan peningkatan Covid-19.
"Kami dari Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Selatan mengerahkan sebanyak 102 personel yang disebar di 15 pos jalur mudik Lampung Selatan," kata kepala Dinkes Lampung Selatan Heri Surya Wijaya, seperti dikutip Antara, Selasa (11/4).
Pihaknya menyiapkan 15 pos untuk meningkatkan kenyamanan dan kesehatan para pelaku perjalanan mudik.
"Untuk pos sesuai dengan yang dari Polres Lampung Selatan yakni 15 posko yang tersebar dari Bakauheni hingga Bandara Radin Inten II," kata dia.
Selanjutnya, katanya lagi, dari 15 pos tersebut seluruhnya disebar di sepanjang jalur mudik Lampung Selatan.
"Titik pos tersebar di sepanjang jalur mudik, yakni di Pelabuhan Bakauheni, Bandara Radin Inten II, Jalan Lintas Sumatera, Pos Merak Belantung, Pos Pasir Putih, Pos RM Tiga Saudara, Pos Pam Gayam, Kota Dalam, Sebalang, Itera, Natar, Pelabuhan BBI, Jalan Tol Trans Sumatera Km 20,49,87 B dan Rest Area Km 33 A," ujarnya.
Menurutnya, untuk menyempurnakan kenyamanan dan keselamatan calon pemudik nantinya, pihaknya juga menyiapkan sebanyak 30 unit mobil ambulans.
Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lampung Selatan menyiapkan sebanyak 102 personel yang disebar di sepanjang jalur arus mudik dan balik Lebaran/Idul Fitri
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News