Anak Panti Asuhan Senang Bermain di Wahana Polda Lampung
lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Lapangan apel Mapolda Lampung mendadak berubah menjadi arena bermain nan luas bagi ratusan anak panti asuhan.
Sejumlah wahana permainan berdiri di area parkir depan GSG Polda Lampung itu. Mulai dari trampolin, istana balon, capit manusia (human claw) hingga handboat.
Keceriaan terlihat dari raut wajah anak-anak yang hadir di lokasi, khususnya anak dari sejumlah panti asuhan.
Gelak tawa dan kebahagiaan terdengar dari wahana-wahana itu. Beberapa anak berlarian dan bergegas mengulangi kembali saat satu wahana berhasil ditaklukkan.
Fathiya (12) salah satu anak panti asuhan yang bermain istana balon mengaku senang karena bisa bermain sepuasnya sore itu.
"Senang banget, aku jarang main begini," kata dia, melalui keterangan tertulis Polda Lampung, Sabtu (23/12).
Fathiya menoleh ke belakang dan tertawa geli melihat seorang temannya terguling di sudut istana balon tersebut.
"Habis ini aku mau main lompat-lompat (trampolin), pasti seru," katanya.
Lapangan apel Mapolda Lampung mendadak berubah menjadi arena bermain nan luas bagi ratusan anak panti asuhan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News