Indosat, Virtualness, dan PT LIB Meluncurkan Permainan Liga 1 Fantasy Football

Selasa, 06 Februari 2024 – 17:30 WIB
Indosat, Virtualness, dan PT LIB Meluncurkan Permainan Liga 1 Fantasy Football - JPNN.com Lampung
Indosat, Virtualness, dan PT LIB jalin kerjasama. Foto: Indosat

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) pada hari ini mengumumkan kerja sama dengan salah satu pionir platform digital AI generatif berbasis mobile, Virtualness.

Kerja sama ini akan memberikan pengalaman digital baru kepada para pecinta sepak bola di Indonesia, khususnya Liga 1 Indonesia.

Kini pelanggan Indosat melalui brand IM3 dan Tri dapat merasakan keseruan bermain Liga 1 Fantasy Football, dan permainan trivia secara virtual melalui aplikasi myIM3 dan bima+.

Para penggemar juga dapat merasakan membangun tim dan interaksi yang intens dengan klub, pemain, dan sesama pendukung klub yang tergabung di kompetisi sepak bola Liga 1 Indonesia.

Director & Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison Ritesh Kumar Singh mengatakan Indosat Ooredoo Hutchison sangat antusias menyambut kerja sama dengan Virtualness dan PT Liga Indonesia Baru ini.

Dengan semangat gotong royong untuk mempercepat digitalisasi di Indonesia, kami secara konsisten mengajak lebih banyak mitra dari berbagai sektor industri untuk membuka peluang tanpa batas.

"Melalui kerja sama ini, kami optimis dapat meningkatkan marvelous experience bagi para penggemar sepak bola di Indonesia melalui ekosistem digital Indosat," katanya melalui keterangan, Selasa (6/2).

Founder Virtualness Saurabh Doshi menambahkan kolaborasi ini adalah kesempatan yang baik bagi kami dapat bekerjasama dengan Indosat, untuk memenuhi antusiasme para penggemar game Liga 1 Fantasy Football.

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) pada hari ini mengumumkan kerja sama dengan salah satu pionir platform digital AI generatif berbasis mobile, Virtualness.
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia