Ruhut Menyebut BEM SI Hanya Mencari Sensasi, Dia Bahkan Tantang Mahasiswa dengan Kotoran Manusia
lampung.jpnn.com, JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan Ruhut Sitompul menantang Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) yang akan unjuk rasa pada Senin 11 April 2022.
Menurutnya, aksi unjuk rasa para mahasiswa itu hanya sekedar mencari sensasi saja.
"Kalau besok kalian kalah, ayo, berani enggak melumuri kotoran manusia di muka kalian? Ayo, jangan hanya omong doang, jangan cari sensasi," kata Ruhut Sitompul, dilansir dari JPNN.com, Minggu (10/4).
Baca Juga:
Ruhut Sitompul mengaku pernah menjadi aktivis mahasiswa saat pemerintahan Presiden Soeharto menerapkan Normalisasi Kehidupan Kampus/Badan Koordinasi Kemahasiswaan (NKK/BKK).
"Pada waktu itu, kami moral force, bukan dikendalikan orang dari luar. Kalau sekarang, ada juragan demonya, ada barisan sakit hatinya, ada kadrunnya," ujar aktor dalam serial populer berjudul Gerhana itu.
Pria kelahiran 24 Maret 1954 itu mengatakan anak kandungnya yang saat ini menjadi mahasiswa Universitas Indonesia (UI) hanya sibuk menuntut ilmu, bukan melakukan aksi demonstrasi.
Baca Juga:
Untuk itu, Ruhut Sitompul meminta kepada seluruh pihak untuk tidak terbiasa memanfaatkan mahasiswa karena mayoritas mahasiswa cerdas dan hebat.
Ruhut Sitompul menantang Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) yang akan unjuk rasa. Mahasiswa itu hanya sekedar mencari sensasi saja.
Redaktur & Reporter : Sandy Fernando
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News