Aplikasi Ini Menjadi Salah Satu Syarat Pedagang Mendapatkan Minyak Goreng Curah, Anda Harus Download
lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Para pedagang di Kota Bandar Lampung keluhkan susahnya mendapatkan minyak goreng curah untuk dijual kembali.
Seorang pedagang di pasar Pasir Gintung bernama Imah (50) mengatakan bahwa saat ini ia tak menjual minyak goreng curah.
"Enggak Jual, susah mau ambil minyak curahnya harus bawa NPWP, faktur pajak, dan lain-lain, ribet pokoknya," katanya, Senin (11/4)
Menurutnya, peraturan yang telah ditetapkan pemerintah itu membuat sulit bagi para pedagang kecil yang tak mengerti bagaimana cara mengurus persyaratan yang ditetapkan.
"Kami para pedagang enggak mengerti yang kayak gitu. Jadi, ya sudah lebih baik stoknya yang kemasaan saja," jelas Imah.
Hal serupa diungkapkan oleh pedagang Pasar Way Halim bernama Waldi yang.
Dia berharap agar pengambilan minyak goreng curah dapat dipermudah.
"Iya ribet banget, makanya kami enggak jual minyak goreng curah, karena belinya ke produsennya juga susah," tuturnya.
Pedagang Keluhkan Untuk Mendapatkan Minyak Goreng Curah dengan berbagai syarat pembelian. Pedagang berharap agar pengambilan minyak goreng curah dapat dipermuda
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News