DPP NasDem Minta DPW Lampung Mengusulkan 4 Nama Capres 2024, Siapa Saja?
lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Lampung Herman HN mengaku mendapatkan permintaan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) untuk mengusulkan empat nama calon presiden.
Salah satunya yang diusulkan oleh DPW sebagai Capres 2024 adalah Menteri BUMN Erick Thohir.
“Iya, salah satunya beliau (Erick Thohir) yang akan kami ajukan dari DPW. Kalau yang lainnya masih rahasia dong," kata Herman, dilansir dari JPNN.com, Selasa (24/5).
Menurut Herman, nantinya nama-nama yang akan diajukan tersebut akan dibahas di rapat kerja nasional atau Rakernas.
Sedangkan untuk penentuan siapa yang akan diusung NasDem dalam pemilihan presiden (Pilpres) mengacu pada hasil Rakernas.
Lebih lanjut Herman mengatakan DPW NasDem mengusulkan putra asli daerah Lampung tersebut dengan beberapa alasan, yakni dari segi kinerja.
“Prestasi Erick Thohir sangat bagus, baik sebagai pengusaha ataupun Menteri BUMN,” ujar Herman.
Selain itu, eks mantan wali kota Bandarlampung ini menilai Erick Thohir memiliki kinerja yang bagus dan sosok yang tegas dalam melakukan terobosan di perusahaan pelat merah.
Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Lampung Herman HN mengaku mendapatkan permintaan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) untuk mengusulkan empat nama Capres
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News