Begini Cara Anggota Polresta Bandar Lampung Mendekatkan Diri kepada Masyarakat, Baik untuk Ditiru
lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Polresta Bandar Lampung melaksanakan bakti sosial ke panti asuhan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Darul Alya, Jumat (13/5)
Kasat Binmas Polresta Bandar Lampung Kompol Mulyadi mengatakan adapun yang dibagikan yaitu berupa paket sembako untuk pengelola maupun anak-anak panti asuhan.
Perwira menengah itu menyampaikan bahwa kunjungan sosial ini merupakan bentuk kepedulian polri terhadap anak yatim piatu.
Kemudian, ini juga dilaksanakan bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dalam keorganisasian maupun dalam bermasyarakat serta meningkatkan rasa kepedulian antar sesama umat.
“Inilah sebagai bentuk kepedulian polri bersama bhayangkari dalam membantu anak yatim piatu, semoga bermanfaat,” tutur Kompol Mulyadi, saat mewakili Kapolresta Kombes Pol Ino Harianto.
Selain menyalurkan logistik, pihaknya juga memberikan edukasi kepada pengelola yayasan untuk tetap mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan.
"Masyarakat bersama-sama tetap mematuhi protokol kesehatan guna menekan penyebaran Covid-19 di Kota Bandar Lampung serta ikut menjaga situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat atau Kamtibmas agar tetap aman, damai dan sehat," tutupnya. (mar10/jpnn)
Polresta Bandar Lampung melaksanakan bakti sosial ke panti asuhan LKSA Darul Alya. adapun yang dibagikan yaitu berupa paket sembako.
Redaktur & Reporter : Sandy Fernando
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News