Polda Lampung Menggelar Rekontruksi Atas Meninggalnya RF, Ada 32 Adegan yang Diperagakan

Rabu, 27 Juli 2022 – 21:52 WIB
Polda Lampung Menggelar Rekontruksi Atas Meninggalnya RF, Ada 32 Adegan yang Diperagakan - JPNN.com Lampung
Proses rekontruksi di LPKA Kelas IIA Bandar Lampung. Foto: Did Humas Polda Lampung.

lampung.jpnn.com, BANDAR SERI BEGAWAN - Polda Lampung melakukan rekontruksi atas meninggalnya Rio Febrian (17) anak berhadapan hukum (ABH) pada Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Lapas Kelas IIA Bandar Lampung.

Rekontruksi itu digelar setelah empat ABH di Lapas Kelas IIA Bandar Lampung.

Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad mengatakan sebanyak 32 adegan yang diperagakan dalam rekontruksi tersebut.

"Sebanyak 32 adegan itu terbagi dalam dua peristiwa, yakni pada 28 Juni 2022 sebanyak 11 adegan dan pada 9 Juli 2022 sebanyak 21 adegan," katanya.

Ia menjelaskan bahwa rekontruksi dilakukan untuk membuktikan suatu peristiwa tindak pidana. 

Perwira menengah itu menambahkan rekontruksi ini dilaksanakan bersama jaksa penuntut umum (JPU) dari kejaksaan tinggi (Kejati) Lampung.

"Selanjutnya, Lembaga Bantuan Hukum (LBH), Unit Pelaksana Teknis Daerah Dinas PPA Lampung, Dinas Sosial (Dinsos) Lampung, dan jajaran Polda Lampung," ungkapnya. (mcr32/jpnn)

Pandra Arsyad mengatakan sebanyak 32 adegan yang diperagakan dalam rekontruksi tersebut.

Redaktur : Sandy Fernando
Reporter : Wulan

Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia