Polres Lampung Utara Menggelar Doa Bersama Tragedi Kanjuruhan 

Rabu, 05 Oktober 2022 – 08:00 WIB
Polres Lampung Utara Menggelar Doa Bersama Tragedi Kanjuruhan  - JPNN.com Lampung
Polres Lampung Utara menggelar doa bersama atas tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang. Foto; Humas Polres Lampung Utara

lampung.jpnn.com, LAMPUNG UTARA - Polres Lampung Utara dengan unsur pimpinan daerah lainnya sertaelemen masyarakat menggelar doa bersama atas ratusan korban jiwa tragedi Kanjuruhan, Jawa Timur.

Acara digelar pada Selasa malam (4/10) pukul 20.00 WIB bertempat di Lapangan Mapolres Lampung Utara.

Hadir pada acara tersebut Kapolres Lampung Utara AKBP Kurniawan Ismail 

Kapolres AKBP Kurniawan menyampaikan dari data yang diperoleh bahwa sebanyak 448 orang menjadi korban dalam tragedi Kanjuruhan.

Dari 448 korban itu terdiri dari 323 orang dalam perawatan dan 125 orang meninggal dunia, di samping dari proses investigasi yang dilaksanakan hingga saat ini.

Tentunya kita semua sebagai manusia biasa yang memiliki rasa empati terhadap sesama umat manusia terutama kepada para korban di Stadion Kanjuruhan Malang yang meninggal dunia untuk bisa bersama mendoakan.

"Semoga mereka diterima segala amal ibadahnya, diampuni dosanya serta diberikan tempat terbaik disisi Allah subhanahu wa ta'ala, tuhan yang maha kuasa," ucap perwira menengah polri itu.

Aksi doa bersama juga mendoakan para korban yang masih dirawat di rumah sakit.

Polres Lampung Utara dengan unsur pimpinan daerah lainnya sertaelemen masyarakat menggelar doa bersama atas ratusan korban jiwa tragedi Kanjuruhan, Jawa Timur.
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia